Senin, 28 April 2014

Komputasi sebetulnya bisa diartikan sebagai cara untuk menemukan pemecahan masalah dari data input dengan menggunakan suatu algoritma. Komputasi merupakan suatu sub-bidang dari ilmu komputer dan matematika. Selama ribuan tahun, perhitungan dan komputasi umumnya dilakukan dengan menggunakan pena dan kertas, atau kapur dan batu tulis, atau dikerjakan secara mental, kadang-kadang dengan bantuan suatu tabel. Namun sekarang, kebanyakan komputasi telah dilakukan dengan menggunakan komputer. 

Komputasi bermula dengan adanya kegiatan menghitung angka-angka yang telah dilakukan oleh manusia sejak berabad-abad silam. Namun, seperti yang kita ketahui bahwa otak manusia itu memiliki kemampuan yang terbatas. Maka dari itulah tercipta sebuah komputasi yang disebut dengan komputasi modern. Mulai saat itu juga mulailah bermunculan alat-alat perhitungan yang sangat canggih, seperti komputer. 

Komputasi Modern itu sendiri merupakan sebuah sistem yang akan menyelesaikan masalah matematis menggunakan komputer dengan cara menyusun algoritma yang dapat dimengerti oleh komputer yang berguna untuk menyelesaikan suatu masalah.  Dalam komputasi modern terdapat perhitungan dan pencarian solusi dari masalah. Perhitungan dari komputasi modern adalah akurasi, kecepatan, problem, volume dan besar kompleksitas. 

Komputansi modern mempunyai karakteristik komputasi modern yang terdiri atas 3 macam, yaitu :
  1. Komputer-komputer penyedia sumber daya bersifat heterogenous karena terdiri dari berbagai jenis perangkat keras, sistem operasi, serta aplikasi yang terpasang.
  2. Komputer-komputer terhubung ke jaringan yang luas dengan kapasitas bandwidth yang beragam.
  3. Komputer maupun jaringan tidak terdedikasi, bisa hidup atau mati sewaktu-waktu tanpa jadwal yang jelas.

Sejarah Komputasi Modern
John Von Neuman adalah seorang ilmuwan yang pertama kali mencetuskan dasar – dasar komputasi modern. Beliau lahir di Budapest, ibukota Hungaria pada 28 Desember 1903 dengan nama Neumann Janos. 

Beliau merupakan anak pertama dari pasangan Neumann Miksa dan Kann Margit. Di sana, nama keluarga di letakkan di depan nama asli. Sehingga dalam bahasa Inggris, nama orang tuanya menjadi Max Neumann. Pada saat Max Neumann memperoleh gelar, maka namanya berubah menjadi Von Neumann. Kegeniusannya dalam Matematika telah terlihat semenjak kecil dengan mampu melakukan pembagian bilangan delapan digit (angka) di dalam kepalanya. Pada usia 17 tahun, Von Neumann sudah mempublikasikan paper-nya sendiri untuk Journal of the German Mathematical Society. Pada tahun 1926, Von Neumann lulus dengan dua gelar yaitu gelas S1 pada bidang teknik kimia dari ETH dan gelar doktor (Ph.D) pada bidang matematika dari Universitas Budapest. Semua itu di peroleh pada usia 23 tahun.  

Gambar 1. John Von Neuman

Von Neumann sangat tertarik pada hidrodinamika dan kesulitan penyelesaian persamaan diferensial parsial nonlinier yang digunakan, Von Neumann kemudian beralih dalam bidang komputasi. Von Neumann menjadi seorang konsultan pada pengembangan komputer ENIAC, dia merancang konsep arsitektur komputer yang masih dipakai sampai sekarang. Arsitektur Von Nuemann adalah seperangkat komputer dengan program yang tersimpan (program dan data disimpan pada memori) dengan pengendali pusat, I/O, dan memori.

Macam-macam komputasi modern

Komputasi modern terbagi tiga macam, yaitu komputasi mobile (bergerak), komputasi grid, dan komputasi cloud (awan). Penjelasan lebih lanjut dari jenis-jenis komputasi modern sebagai berikut : 

1.    Mobile computing
Mobile computing atau komputasi bergerak memiliki beberapa penjelasan, salah satunya komputasi bergerak merupakan kemajuan teknologi komputer sehingga dapat berkomunikasi menggunakan jaringan tanpa menggunakan kabel dan mudah dibawa atau berpindah tempat, tetapi berbeda dengan komputasi nirkabel. Contoh dari perangkat komputasi bergerak seperti GPS, juga tipe dari komputasi bergerak seperti smart phone, dan lain sebagainya.
 
2.    Grid computing
Komputasi grid menggunakan komputer yang terpisah oleh geografis, didistibusikan dan terhubung oleh jaringan untuk menyelasaikan masalah komputasi skala besar. Ada beberapa daftar yang dapat dugunakan untuk mengenali sistem komputasi grid, adalah:

              Sistem untuk koordinat sumber daya komputasi tidak dibawah kendali pusat.
              Sistem menggunakan standard dan protocol yang terbuka.
             Sistem mencoba mencapai kualitas pelayanan yang canggih, yang lebih baik diatas kualitas komponen individu pelayanan komputasi grid.

 
3.    Cloud computing 
 Komputasi cloud merupakan gaya komputasi yang terukur dinamis dan sumber daya virtual yang sering menyediakan layanan melalui internet. Komputasi cloud menggambarkan pelengkap baru, konsumsi dan layanan IT berbasis model dalam internet, dan biasanya melibatkan ketentuan dari keterukuran dinamis dan sumber daya virtual yang sering menyediakan layanan melalui internet. 

Adapun perbedaan antara komputasi mobile, komputasi grid dan komputasi cloud, dapat dilihat penjelasannya dibawah ini :
  • Komputasi mobile menggunakan teknologi komputer yang bekerja seperti handphone,sedangkan komputasi grid dan cloud menggunakan komputer.
  • Biaya untuk tenaga komputasi mobile lebih mahal dibandingkan dengan komputasi grid dan cloud.
  • Komputasi mobile tidak membutuhkan tempat dan mudah dibawa kemana-mana, sedangkan grid dan cloud membutuhkan tempat yang khusus.
  • Untuk komputasi mobile proses tergantung si pengguna, komputasi grid proses tergantung pengguna mendapatkan server atau tidak, dan komputasi cloud prosesnya membutuhkan jaringan internet sebagai penghubungnya.
Dari artikel di atas, saya akan memberikan komentar mengenai komputasi modern itu sendiri. Dengan adanya komputasi modern ini segala sesuatu yang berhubungan dengan perhitungan dan komputasi lainnya akan menjadi lebih mudah dan cepat. Namun dari hal tersebut komputasi modern juga memiliki kekurangan, seperti dibutuhkannya kemampuan sumber daya yang lebih dari biasanya untuk bisa  mengoperasikan suatu komputasi modern.

Sumber:                        
Untuk pertemuan kali ini saya akan menjelaskan tentang kiat-kiat atau cara-cara dalam belajar yang efektif. Dalam belajar yang harus diutamakan adalah “Disiplin”. Disiplin sendiri merupakan upaya untuk membuat orang berada pada jalur sikap dan perilaku yang sudah ditetapkan pada individu oleh orang tua. Pendidikan disiplin merupakan suatu proses bimbingan yang bertujuan untuk menanamkan pola perilaku tertentu, kebiasaan-kebiasaan tertentu, atau membentuk manusia dengan ciri-ciri tertentu, terutama untuk meningkatkan kualitas mental dan moral. 

Proses belajar yang baik adalah proses belajar yang  bisa memudahkan siswa dalam memahami materi pelajaran yang diajarkan. Sikap disiplin dalam belajar sangat diperlukan untuk terwujudnya suatu proses belajar yang baik. Sikap disiplin dalam belajar akan lebih mengasah ketrampilan dan daya ingat siswa terhadap materi yang telah diberikan, karena siswa belajar menurut kesadarannya sendiri serta siswa akan selalu termotivasi untuk selalu belajar, sehingga pada akhirnya siswa akan lebih mudah dalam mengerjakan soal-soal dari materi yang diberikan. 

Belajar dengan disiplin yang terarah dapat menghindarkan diri dari rasa malas dan menimbulkan kegairahan siswa dalam belajar, yang pada akhirnya akan dapat meningkatkan daya kemampuan belajar siswa. Disiplin adalah kunci sukses dan keberhasilan. Dengan disiplin seseorang menjadi yakin bahwa disiplin akan membawa manfaat yang dibuktikan dengan tindakannya. Setelah berprilaku disiplin, seseorang akan dapat merasakan bahwa disiplin itu pahit tetapi buahnya manis. Disiplin memberikan manfaat yang besar dalam diri seseorang. Sepintas bila kita mendengar kata disiplin maka yang selalu terbayang usaha untuk menyekat, mengawal dan menahan. Padahal tidak demikian, sebab disiplin bermakna melatih, mendidik dan mengatur atau hidup teratur. Artinya kata disiplin itu tidak terkandung makna sekatan, tetapi juga latihan. Untuk itulah kedisiplinan sangat diperlukan dalam usaha meningkatkan suatu kehidupan yang teratur dan meningkatkan prestasi dalam belajar karena sifatnya yang mengatur dan mendidik. Dari kebanyakan orang-orang sukses rasanya tidak ada diantara mereka yang tidak berdisiplin, kedisiplinan yang tertanam dalam setiap kegiatan mereka yang membawa kesuksesan. 

Tips agar kita menerima disiplin bukan sebagai siksaan yaitu dengan tidak membayangkan prosesnya tetapi focus pada hasil akhir yang kita inginkan. Contoh, jika kita ingin lulus tepat waktu dengan ipk yang memuaskan, tekunlah dalam belajar. Dan janganlah kita membuang-buang waktu dengan hal-hal yang tidak bermanfaat. Karena waktu tidak bisa diganti dan diputar kembali. Jangan sampai kita menyesal dikemudian hari. Maka untuk itu luangkan lah waktu kita dengan yang bermanfaat contoh dengan belajar supaya agar apa yang kita cita citakan akan tercapai.

Selasa, 01 April 2014

Perkenalkan nama saya Aditya Rizky Pratama. Saya lahir di jakarta pada 21 januari 1993. Usia saya saat ini adalah 21 tahun. Saya adalah salah seorang mahasiswa jurusan teknik informatika di Universitas Gunadarma. Saya mengambil jurusan teknik informatika ini karena ketertarikan saya pada teknologi yang semakin berkembang pesat hingga saat ini.
  
Selama berkuliah di Gunadarma saya pernah mengikuti beberapa workshop dan kursus yang diadakan oleh Gunadarma. Seperti kursus " Multimedia Development ", lalu workshop " Android ". Dan juga saya pernah mengikuti beberapa seminar seperti seminar Oracle dan Fruity Loops. Semua kursus dan workshop yang saya ikuti ini memiliki sertifikat yang sah dari Universitas Gunadarma.

Saya sangat tertarik dengan segala sesuatu dalam bidang multimedia, karena itu hampir semua kursus dan workshop yang saya ikuti ini berhubungan dengan multimedia. Saya tertarik dengan bidang multimedia ini karena dalam belajar multimedia tidak membosankan seperti belajar bahasa pemrograman. Dalam multimedia ini tidak hanya coding tapi juga ada membuat bentuk (Modelling) yang tidak membosankan menurut saya.

Selain itu saya juga pernah membuat penulisan ilmiah tentang aplikasi pariwisata indonesia timur dengan Geographyc Information System (GIS) yang menggunakan platform Android. Saya mengambil tema Pariwisata ini karena di Indonesia banyak sekali tempat-tempat wisata yang indah yang mungkin belum pernah anda lihat, jadi saya coba buat aplikasi yang bisa mempermudah anda untuk mengetahui informasi tentang tempat pariwisata yang ingin dituju dalam bentuk mobile. Dan karena sekarang Android sedang berkembang di berbagai kalangan maka saya membuatnya dalam Android.  
Subscribe to RSS Feed Follow me on Twitter!